MOBIL BEKAS :   Komponen yang satu ini memang banyak dimanfaatkan oleh tipikal mobil-mobil modern. Terutama fungsinya yang sangat vital untuk membantu memudahkan putaran saat berbelok. Jika komponen ini mengalami kerusakan, tentunya akan ada tanda-tanda muncul dan cukup mengganggu seperti suara 'tek-tek' dan juga setir yang bergetar sangat kuat.

Agar hal-hal sedemikian tidak terjadi, Anda wajib selalu mencegahnya dengan berkendara secara aman dan nyaman. Salah satu yang bisa dilakukan untuk mencegah kerusakan adalah dengan tidak melewati jalan yang berlubang dan rusak. Jika memang terpaksa, usahakan untuk melewatinya secara perlahan.


Komponen power steering memang sangat cepat rusak dengan berkendara seperti ini. Karena guncangan yang keras dan juga hentakan yang keras pada as steering, bisa saja merusak komponen ini. Selanjutnya, sebisa mungkin hindari banjir yang cukup tinggi. Terutama yang untuk jenis-jenis mobil Honda.

Untuk jenis ini, motor listrik memang diinstal tepat di as setir yang sejajar dengan as roda. Banjir akan sangat mudah merendam komponen ini. Tentu saja, jika sampai basah, komponen kelistrikan ini harus diganti karena tidak bisa diperbaiki.

Terakhir, salah satu yang tidak bisa dicegah adalah karena faktor usia. Perangkat elektronik ini memiliki batas umur sekitar 5 tahunan. Kalau sudah tiba waktunya, memang sewajarnya harus diganti. Selain faktor usia, pemakaian mobil yang sudah mencapai sekitar 100.000 km pun bisa berpengaruh besar.
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments: