MOBIL BEKAS :  Merawat bagian eksterior mobil tentu memiliki manfaat yang besar. Karena setiap inchi dari cat-nya memiliki nilai keindahan dan ekonomi yang cukup tinggi. Dilihat dari segi harga, tentu karena cat juga, nilai jual kembali sebuah mobil dapat bertahan di harga yang tinggi.

Agar 'kekinclongannya' tetap seperti mobil baru, tentu Anda wajib untuk merawatnya secara teratur. Salah satu hal yang tentu bisa dilakukan adalah mencucinya. Mencuci mobil tentu saja menjadi tahap terawal agar catnya tetap terjaga. Apalagi jika mobil kotor, keindahannya pastinya ikut berkurang.

Tips khusus saat mencuci ini tentu diperhatikan agar tidak membuat cat malah baret alias muncul tanda garis. Hal seperti ini yang patut dicegah. Untuk mengantisipasinya, jangan mencuci di tempat yang terlalu terik matahari.


Di tempat seperti ini akan membuat sabun cepat kering dan meninggalkan noda bekas sabun. Ditambah lagi, kalau ada kotoran atau debu yang menempel lagi, akan malah membuat cat baret saat digosok. Selain itu, untuk mengantisipasi hal yang lain, jangan menyemprot cat dengan tekanan yang terlalu besar.

Tujuannya agar kotoran lebih mudah lepas, sekaligus juga hemat air. Untuk tahap akhir, jangan lupa mengelapnya lagi dengan kanebo. Hal ini akan menjaga mobil cepat kering dan tidak meninggalkan bekas pada cat mobil.(kpl/sdi)
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments: